advetorial
Jalin Sinergitas Dengan pemerintah Desa, Aswhaja lakukan Road show ke Sekernan
Foto : Pemerintah Desa Sekernan bersama aliansi Wartawan Harian Aktif Muaro Jambi (Aswhaja)
Muaro Jambi - Guna menjalin Sinergitas Dengan pemerintah Desa, Aliansi Wartawan Harian Aktif Muaro Jambi (Aswhaja) melaksanakan kegiatan Road show ke Desa Sekernan kecamatan Sekernan kabupaten Muaro Jambi, dalam kegiatan ini pemerintah Desa sekernan diberikan berbagai masukan terkait Kegiatan jurnalistik, Senin (05/07/21).
Kedatangan rombongan Awak media yang tergabung dalam aliansi Wartawan Harian Aktif Muaro Jambi di sambut Langsung oleh kepala Desa sekernan Alamsyah di aula kantor Desa Sekernan, pemerintah desa sekernan menyambut baik kegiatan ini sebagai sarana silaturahmi dan saling berbagi wawasan tentang kegiatan jurnalistik.
"Tentunya Pemerintah Desa sekernan sangat mengapresiasi kedatangan awak media dalam kegiatan Road show ke desa sekernan ini, sinergitas antara pemerintah Desa dengan awak media sanagat dibutuhkan dalam menyampaikan informasi yang bermanfaat dan membangun bagi masyarakat" sebutnya.
Sementara itu, Muamar Syarbani selaku ketua aliansi Wartawan Harian Aktif Muaro Jambi memaparkan tentang pentingnya peranan Pers dalam melakukan kegiatan Jurnalistiknya untuk mencari, mengumpulkan,dan menyampaikan informasi dalam bentuk berita kepada masyarakat, tentunya memerlukan dukungan dari pemerintah mulai dari pemerintah kabupaten, kecamatan, hingga ke Desa.
"Melalui Road show ini kita memberikan sedikit ulasan terkait kegiatan jurnalistik, sehingga pemerintah desa bisa mengerti dan memahami peranan dan fungsi wartawan dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, kita juga memaparkan tentang bagaimana seorang jurnalis profesional dalam menjalankan tugasnya nya di lapangan tentunya diatur oleh kode etik jurnalistik" sebutnya.
Kegiatan ini diakhiri dengan penyerahan Cinderamata dari Aliansi Wartawan Harian Aktif Muaro Jambi (Aswhaja) kepada pemerintah Desa sekernan.
Penulis : Jeki Santoso
Editor : Septian