Tim PPKM Desa Sekernan Sosialisasi Masker Di Pasar Tradisional Desa

 

Foto : Kepala Desa Sekernan saat melakukan himbauan kepada para pedagang dan pembeli di pasar tradisional Desa sekernan

Muaro Jambi - Dalam upaya menerapkan protokol kesehatan di wilayah desa sekernan kecamatan Sekernan kabupaten Muaro Jambi, Tim PPKM desa sekernan besama BKTM, dan Babinsa melakukan pembinaan dan sosialisasi kepada pedagang dan masyarakat yang melakukan aktivitas jual beli di pasar tradisional Desa sekernan, Jum'at (27/08/21).

Alamsyah kepala Desa Sekernan menyebut, kegiatan ini guna meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan di tengah pandemi covid19. 

"Kiat mengimbau Pedagang dan pembeli di pasar jum'at Desa sekernan untuk memakai masker dan menjalankan protokol kesehatan dalam menjalankan aktivitas di pasar ini" sebutnya.

Selain itu, Bagi masyarakat yang tidak membawa masker diberikan masker secara gratis oleh tim PPKM Desa sekernan.

"Selanjutnya untuk jum'at depan pedagang serta pembeli yang tidak memakai masker akan kita suruh putar balik" tutupnya.

Penulis : Jeki
Editor   : Septian